- Ujian HSC ditunda hingga 9 November di NSW.
- Satu dari 10 kasus di Victoria ada di Shepparton.
- ACT menyempurnakan pembatasan tempat usaha selama berlangsungnya kuncitara.
- ATAGI menyetujui Pfizer untuk anak-anak berusia 12-15 tahun.
New South Wales
NSW mencatat sebanyak 882 kasus baru yang ditularkan secara lokal, dengan lebih dari 80 persen kasus ada di Sydney Barat dan Barat Daya. Dua pria, yang berusia 60-an dan 90-an tahun, meninggal dunia.
Premier Gladys Berejiklian mengumumkan rencana kembali ke sekolah:
- Dari 25 Oktober - TK dan Kelas 1
- Dari 1 November - Kelas 2, 6 dan 11
- Dari 8 November - Kelas 3, 4, 5, 7, 8, 9 dan 10
Vaksinasi untuk semua staf sekolah dari semua sektor akan diwajibkan mulai 8 November, tetapi mereka akan diberikan akses prioritas untuk mendapatlan vaksin mulai 6 September.
Buat janji vaksinasi Anda hari ini.
Victoria
Victoria mencatat sebanyak 79 kasus baru yang ditularkan secara lokal, 53 kasus terkait dengan wabah yang diketahui dan 26 kasus misterius.
Sekitar 16.000 penduduk di wilayah Shepparton, yang memiliki populasi sejumlah 65.000, diyakini melakukan isoman (isolasi mandiri), memaksa penutupan distributor makanan, supermarket dan apotek karena kurangnya staf.
Temukan pusat vaksinasi di dekat Anda.
Australian Capital Territory
ACT mencatat 21 kasus transmisi lokal baru sehingga total kasus aktif menjadi 209 kasus.
Ibu kota negara ini telah mengumumkan perubahan untuk bisnis ritel, layanan pembuangan sampah, gym dan sekolah menari, serta bisnis real estate yang akan berlaku mulai pukul 23.59 hari ini.
Klik di sini untuk memeriksa kelayakan Anda untuk menerima vaksinasi COVID-19.
24 jam terakhir di Australia
- Queensland Tenggara semakin melonggarkan pembatasan COVID-19 mereka mulai jam 4 sore hari ini.
- Kelompok Penasihat Teknis Australia untuk Imunisasi (ATAGI) telah menyetujui vaksin COVID-19 Pfizer untuk anak-anak berusia antara 12 dan 15 tahun.
Persyaratan karantina dan pengujian diatur dan ditegakkan oleh pemerintah negara bagian dan teritori:
NSW Travel & transport and Quarantine
VIC Travel permit, Overseas travellers and Quarantine
ACT Transport and Quarantine
NT Travel and Quarantine
QLD Travel and Quarantine
SA Travel and Quarantine
TAS Travel and Quarantine
WA Travel and Quarantine
Jika Anda ingin bepergian ke luar negeri, Anda mungkin dapat mengajukan pengecualian secara online.
Klik di sini untuk informasi lebih lanjut mengenai persyaratan untuk meninggalkan Australia. Ada beberapa langkah sementara untuk penerbangan internasional yang ditinjau secara berkala oleh pemerintah dan diperbarui pada situs web Smart Traveller.
Berita dan informasi dalam 63 bahasa di sbs.com.au/coronavirus.
- Panduan yang relavan untuk negara bagian dan teritori: NSW, Victoria, Queensland, Western Australia, South Australia, Northern Territory, ACT, Tasmania.
- Informasi tentang COVID-19 vaksin dalam bahasa Anda.
Temukan di sini terjemahan COVID-19 Vaccination Glossary.
Temukan di sini terjemahan Appointment Reminder Tool.
Klinik tes di setiap negara bagian dan teritori:
Informasi tentang Tunjangan Darurat Pandemi untuk negara bagian dan teritori:
