Meningkatkan Kualitas Lingkungan Demi Peningkatan Kualitas Hidup Masyarakat

Wetlands_1[1].jpg

Sistem pengelolaan limbah berbasis lahan basah adalah salah satu penelitian yang dilakukan oleh RISE untuk meningkatkan kualitas hidup warga pemukiman padat penduduk di Makassar, Indonesia Source: Supplied / RISE

RISE atau Revitalising Informal Settlements and their Environments merupakan sebuah program penelitian yang berfokus pada titik temu antara kesehatan, lingkungan, serta air dan sanitasi.


RISE sedang menguji coba pendekatan baru yang sensitif terhadap air dalam pengelolaan air dan sanitasi di permukiman informal di Makassar, Indonesia dan Suva, Fiji.

Dilail Abimanyu berbicara dengan RISE Indonesia Country Manager, Ibu Fitriyanty Awaluddin untuk mencari tahu tentang program penelitian yang dilakukan di Makassar.

Penelitian yang dilakukan ini merupakan kolaborasi antara Monash University dengan Universitas Hasanuddin dan Pemerintah Kota Makassar.

Terdapat 12 titik lokasi dan sebuah lokasi percontohan. Semuanya merupakan wilayah padat penduduk di Makassar.

Ibu Fitri menjelaskan bahwa lokasi percontohan merupakan laboratorium hidup sebagai wilayah untuk uji coba sebelum nantinya dilakukan pada 12 titik penelitian yang sudah ditetapkan.

Bebrapa kegiatan yang dilakukan oleh RISE antara lain pengelolaan limbah alami dengan sistem limbah basah, pembangunan drainase untuk mengelola aliran banjir, dan sistem pembuangan air limbah berbasis internet.

Ibu Fitri mengharapkan program ini bisa terus berlanjut, dan tetap adanya komitmen dari pemerintah kota Makassar.

Dengarkan SBS Indonesian setiap hari Senin, Rabu, Jumat dan Minggu jam 3 sore. Ikuti kami di Facebook dan Instagram, serta jangan lewatkan podcast kami.

Share
Follow SBS Indonesian

Download our apps
SBS Audio
SBS On Demand

Listen to our podcasts
Independent news and stories connecting you to life in Australia and Indonesian-speaking Australians.
Ease into the English language and Australian culture. We make learning English convenient, fun and practical.
Get the latest with our exclusive in-language podcasts on your favourite podcast apps.

Watch on SBS
SBS Indonesian News

SBS Indonesian News

Watch it onDemand