Pernahkah Anda megnalami kesulitan memahami informasi kesehatan saat mengunjungi dokter?
Apakah Anda dibingungkan oleh istilah teknis, atau merasa sulit untuk memahami petunjuk tentang pengobatan?
Angka dari Biro Statistik Australia menunjukkan enam dari 10 warga Australia memiliki tingkat melek kesehatan yang rendah, sehingga menyulitkan mereka untuk mengakses dan menggunakan layanan perawatan kesehatan.
Pusat Kebudayaan, Etnis dan Kesehatan meminta para profesional kesehatan untuk memikirkan bahasa yang mereka gunakan.
Pakar kesehatan mengatakan menggunakan bahasa sederhana adalah langkah sederhana yang akan membantu meningkatkan hasil kesehatan bagi orang-orang dari latar belakang yang tidak berbahasa Inggris.




