Dimulai dengan Malam Indonesia pada tanggal 17 Oktober, kali ini Festival Indonesia mempunyai misi yang lebih dalam lagi selain memfasilitasi program B to B (Bisnis ke Bisnis). Bidang kesehatan akan menjadi fokus dalam acara Forum Bisnis nanti, dengan harpan dapat menarik investor Australia untuk menanmkan modalnya di Indonesia.
Namun tujuan akhirnya di masa depan adalah tercapainya hubungan bilateral antara suatu daerah di Indoneia dengan Australia. Itulah sebabnya di masa depan Festival Indonesia akan lebih mengangkat atau memfokuskan pada suatu daerah saja. Demikian dijelaskan oleh Resika Tikoalu, Manajer Proyek Festival Indonesia 2025 kepada SBS Audio Program Bahasa Indonesia.