Elizabeth Wibowo, Community Connertors Officer dari Multicultural Disability Advocacy Association of NSW, menyediakan program dukungan untuk para penyandang disabilitas berlatar belakang multibudaya.
Pemerintah Australia membuat Program Penghubung Komunitas untuk menawarkan dukungan gratis kepada komunitas CALD dalam mengakses NDIS dan dukungan disabilitas lainnya.
"National Community Connectors Program untuk NDIS memberi dukungan dan memberi Anda pilihan dan keleuasaan atas dukungan apa yang Anda butuhkan sehingga Anda lebih mandiri, mampu untuk berpartisipasi dengan komunitas Anda. "
Statistik menunjukkan bahwa banyak peserta yang memenuhi syarat dari komunitas CALD masih belum mengakses layanan NDIS karena kendala bahasa dan kurangnya pemahaman tentang sistem NDIS dan manfaatnya.
"Sebagai salah satu organisasi yang dipilih untuk melaksanakan program NDIS, tujuan utama MDAA adalah untuk mempromosikan, melindungi, dan mengamankan hak dan kepentingan semua penyandang disabilitas di New South Wales," - Elizabeth Wibowo menjelaskan. "Oleh karena itu, sebagai penghubung komunitas, kami ingin menawarkan komunitas Anda dan keluarganya yang mengalami kesulitan karena kondisi medis atau ketidakmampuan untuk mengakses NDIS".
Selain itu, MDAA juga dapat memberikan dukungan kepada mereka yang mungkin tidak memenuhi syarat untuk NDIS atau peserta NDIS lama yang tidak puas dengan paket NDIS mereka saat ini. Harap dicatat bahwa dukungan MDAA adalah 100% gratis dan tersedia untuk semua komunitas yang tidak berbahasa Inggris.

09 October 2020. MDAA’s Chairperson, Vivi G Koutsounadis, received the Medal of Recognition for Individual Best Achievement in Human Rights Source: MDAA
Sebagai penghubung komunitas, peran utama kami adalah mempromosikan dukungan ini ke komunitas yang memiliki jangkauan luas.
Program itu mencakup 4 LGA: Parramatta, Liverpool, Fairfield, dan Cumberland. Namun, tidak hanya terbatas untuk mendukung individu dalam LGA ini.
Tim MDAA adalah tim multikultural dan multibahasa yang dilatih dengan cara yang kompeten secara budaya. Kami menyambut baik masukan dan saran tentang program penjangkauan kami.

Activities conducted at MDAA for people with disabilities. Source: MDAA
Untuk informasi lebih lanjut tentang Community Connector Program atau memiliki pertanyaan terkait NDIS, jangan ragu untuk menghubungi MDAA di (02) 9891 6400 atau Toll Free - 1800 629 072 atau kirim email ke MDAA.
MDAA Head Office
Address: 10-12 Hutchinson Street Granville NSW 2142
PO Box 884 Granville NSW 2142
Email: mdaa@mdaa.org.au
Toll Free - 1800 629 072




