Metode Berbeda dalam Membesarkan Anak Bilingual

Mother and Baby Daughter

The 'one parent, one language' strategy can be difficult to maintain. Source: Getty

Bagi sebagian besar orang, membesarkan anak-anak dengan lebih dari satu bahasa memang lebih mudah diucapkan daripada dilakukan. Kita mungkin memulai usaha ini dengan niat yang baik, tapi kemudian merasa sulit untuk meneruskannya. Ada banyak strategi berbeda yang bisa Anda gunakan. Jadi, pendekatan apa yang terbaik?


Dalam hal bahasa, keluarga mengambil banyak pendekatan berbeda untuk membesarkan anak-anak mereka.

'Dwibahasa berurutan' adalah hal yang umum, dimana anak-anak terutamanya mendengar bahasa keluarga di rumah hingga mereka pergi ke penitipan anak dan sekolah. Keluarga dengan bahasa campuran sering mengikuti pola 'satu orang tua satu bahasa'.

Dalam episode kedua My Bilingual Family, kami membahas gagasan tentang kebijakan bahasa keluarga, serta bagaimana mengembangkan strategi realistis di rumah yang menekankan kesenangan.

Ditambah lagi, anak-anak memiliki pikirannya sendiri, jadi apa yang Anda lakukan jika - dan ketika - mereka mulai menolak upaya Anda mengajarkan bahasa?
Dalam episode My Bilingual Family kali ini, kami berbicara dengan Dr Anikó Hatoss, dosen linguistik senior di University of New South Wales, dan Katerina Skoumbas, seorang ibu yang membesarkan kedua anaknya dengan bahasa Yunani dan Indonesia. 

Ada juga cerita pengalaman Valeria Julianto, seorang ibu dengan dua anak yang berusaha berbicara menggunakan Bahasa Indonesia dengan anak-anaknya, meski tidak memperoleh tanggapan balik seperti yang ia harapkan. 

My Bilingual Family dibawakan oleh Dr Elaine Laforteza. Diproduksi oleh Masako Fukui dan Sheila Ngoc Pham.

Ikuti My Bilingual Family di Apple Podcasts, Google Podcasts, Spotify, atau SBS Radio app untuk episode-episode lainnya. 



Share
Follow SBS Indonesian

Download our apps
SBS Audio
SBS On Demand

Listen to our podcasts
Independent news and stories connecting you to life in Australia and Indonesian-speaking Australians.
Ease into the English language and Australian culture. We make learning English convenient, fun and practical.
Get the latest with our exclusive in-language podcasts on your favourite podcast apps.

Watch on SBS
SBS Indonesian News

SBS Indonesian News

Watch it onDemand