Lebih banyak orang yang memenuhi syarat untuk mendonorkan darah di Australia setelah pencabutan larangan terkait penyakit madcow

Blood Donor  -Are you aware of what happens to the blood you donate?

Source: Pixabay / Antonio_Corigliano

Otoritas kesehatan Australia mencabut larangan yang telah berlaku sejak tahun 2000 terhadap donor darah yang tinggal di Inggris antara tahun 1980 dan 1996, untuk mencegah penyebaran penyakit sapi gila.


Badan Pengumpul dan Distribusi Darah Lifeblood telah membuka pintunya bagi sekelompok pendonor baru, yang selama dua dekade terakhir tidak dapat mendonorkan darah di Australia.

Siapa pun yang tinggal di Inggris selama enam bulan atau lebih selama wabah 'penyakit sapi gila' antara tahun 1980 dan 1996 dilarang memberikan darah, karena kemungkinan risiko penularan dari varian manusia yang dikenal sebagai V-C-J-D.

Therapeutic Goods Administration akan mengubah aturan tersebut yang memungkinkan orang-orang untuk mendonorkan darah. 

Aturan itu diubah setelah penelitian menemukan risiko penularan V-C-J-D sangat kecil- sekitar satu dalam 1,4 miliar.  Perubahan tersebut berdampak pada sekitar 700.000 orang.

Lifeblood berharap akan menghasilkan 18.000 donor baru yang memberikan 58.000 sumbangan tambahan per tahun.  Dan diharapkan ini bukan perubahan terakhir yang akan datang dalam hal aturan donor darah.



Share
Follow SBS Indonesian

Download our apps
SBS Audio
SBS On Demand

Listen to our podcasts
Independent news and stories connecting you to life in Australia and Indonesian-speaking Australians.
Ease into the English language and Australian culture. We make learning English convenient, fun and practical.
Get the latest with our exclusive in-language podcasts on your favourite podcast apps.

Watch on SBS
SBS Indonesian News

SBS Indonesian News

Watch it onDemand