Anak-anak Anda kemungkinan besar akan memiliki semacam pengalaman negatif online, jadi hal pertama yang harus dilakukan sebelum hal itu terjadi adalah membuka diskusi dan beri tahu mereka bahwa Anda akan membantu mereka.
Apa yang dapat Anda lakukan, terutama untuk anak-anak kecil, adalah menggunakan kontrol orangtua pada perangkat Anda untuk membantu memantau atau membatasi apa yang mereka akses online, sengaja atau tidak sengaja.
Cara lain untuk melibatkan diri dengan anak Anda adalah dengan bermain video game atau mengunduh aplikasi yang mereka gunakan. Anda akan memiliki pemahaman yang lebih baik tentang cara kerja game atau aplikasi, dan ini adalah kesempatan untuk mengobrol.
Tetapi meskipun telah mengambil tindakan pencegahan ini, anak Anda mungkin masih mendapat masalah.
Situs web komisioner eSafety, esafety.gov.au, juga merupakan tempat yang tepat untuk mencari informasi tentang keamanan online dan tip untuk memulai diskusi dengan anak Anda, yang tersedia dalam berbagai bahasa.
Anda juga dapat mengunduh aplikasi CyberParent, tersedia dalam 17 bahasa.




