
Pelatih Liverpool, Jürgen Klopp meminta para pemain dan pelatih untuk berhenti menyuarakan isu tentang pekerja migran dan hak asasi manusia di Qatar, karena tidak ada yang telah dilakukan ketika negara itu ditunjuk sebagai tuaan rumh Piala Dunia 12 tahun lalu.
Qatar telah mendapat tekanan yang besar dalam beberapa tahun terakhir karena perlakuannya terhadap pekerja asing dan pembatasan undang-undang sosial, hal tersebut menyebabkan kekhawatiran pada negara yang berpartisipasi, meskipun mereka telah membantah klaim tentang eksploitasi para pekerja.
Namun, dengan turnamen yang akan dimulai beberapa hari lagi, Klopp mengatakan kini saatnya membiarkan para pemain dan pelatih untuk fokus terhadap tugas mereka daripada ikut menyuarakan protes.






